Kepergian Coco...teman kecilku...

Alhamdulillah ya Allah, jari jemari ini masih bisa menuliskan kisahku tentang kepergian Coco, teman kecilku.
Sampaikanlah shalawat beriring salam kepada baginda Rasulullah Saw, sosok mulia yang begitu menyayangi binatang...Allahumma sholli alaa sayyidina muhammad..

Kemarin sore, tanggal 7 Maret 2012, adalah hari berduka buat kami. Coco, teman kecil kami, hamster kami yang lucu, pergi meninggalkan kami tuk selama-lamanya.

Senja menjelang, tiba-tiba asisten kami berkata, "bu, ada yang meninggal, ada yang meninggal". "Siapa yang meninggal" tanyaku dengan hati cemas. "Coco bu, tadi dia mau dikasih makan jagung, ternyata sudah meninggal". Kupegan ng tubuhnya yang sedang gemuk menggemaskan, sudah terbujur kaku, sama ya Allah, seperti manusia jika tidak bernyawa, terbujur kaku, tak ada lagi nafasnya, karena sudah dicabut nyawanya dan berpulang kepada Engkau.

Kemudian kami bergegas menguburkannya. Anak-anak termasuk anak tetangga ikut serta dalam proses penguburannya. Sengaja kuajak mereka, sebagai penghormatan terakhir buat Coco dan agar mereka berempati pada makhluk Allah tidak hanya manusia, tapi juga binatang. Ada yang mengambil bunga, ada yang mengambil batu, ada pula yang mengamati proses penguburannya. Sempat kutanya dalam hati, "apa kamu butuh dibungkus Co". Subhanallah, ternyata ia menjawab, "tidak ma. Aku tidak perlu seperti manusia. Aku hanya ingin dikubur di tanah saja".
Saat dikubur, kumenangis meleleh-leleh, begitu banyak kisah dengan nya. Kami semua sayang sama Coco walau suka menggigit hamster yang lain, tapi sama kami jinak. Coco bilang, "mama jangan salahkan aku jika mengigit Cici. Aku tidak jahat lho ma. Yang kulakukan adalah kehendak Allah". Teringat saat pasangannya Cici meninggal, kutanya, "Kamu ga apa-apa Co sendirian, tanpa pasangan?". Lalu Coco menjawab, "tidak apa-apa ma. Aku ada Allah. Aku kuat kok sendirian. Coco sendirian aja, nanti Coco mengigit lagi". Co, dirimu sendirian, Allah yang menguatkan. Begitu banyak kisah kita Co, dengan segala tingkah polahmu yang begitu lucu, kamulah yang suka menghibur aku, apalagi disaat terasa sakit pundak, leher dan tanganku. Aku duduk di depan kandangmu, kita berbicara selepas-lepasnya. Kadang kuajak kau bermain, keluar kandangmu, aku begitu menikmatinya Co. Lewatmu, begitu banyak tanda-tanda kebesaran Allah, aku kehilanganmu Co.. namun kusadari kamu bukan milikku, Allah lah yang memilikimu, aku hanya dititipkanNya. "Maafkan aku Co, jika masih kurang amanah mengurusmu, maukah kamu maafin mama". Iya ma, Coco mau maafin mama, tapi mama jangan bersedih, karena Coco sudah sama Allah. Coco bahagia disini. Coco akan selalu sayang sama mama. Bagaimana rasanya disaat Allah mencabut nyawamu Co? Rasanya tenang ma, Coco bahagia banget bisa ketemu Allah. Tapi kamuga ditanya ya seperti manusia, tidak ma.. Coco tidak ditanya seperti manusia, tapi hanya bertemu Dia. Dia bilang Dia sayang juga sama semuanya. Coco mau mama bisa mendapatkan apa yang mama inginkan, bertemu dengan Dia, yang sangat mama rindukan. Coco akan mendoakan mama. Terimakasih Coco, istirahatlah dengan damai dalam kasih sayangNya, titip salam rindu untukNya ya.. Iya ma, Coco akan menyampaikannya. Coco nanti akan bersaksi bahwa mama sangat menyayangi Coco.

Hamster kami yang ada  Lili, Jacky, dan..Coki masih menanti kasih sayang kami...semoga bisa amanah dengan titipanMu ini ya robb.. Laahawla walaa quwwata illa billah..

Wallahualam bissawab
Subhanakallahumma wabihamdika
Asyhadu alla ilaaha illa anta
Asytaghfiruka wa'atubu illaik

Rasa Sakit Ini...


Alhamdulillah jari jemari ini masih bisa menuliskan asaku terhadapMu
Sampaikanlah sholawat beriring salam rindu kepada baginda Rasulullah saw

Allah..
Ijinkanlah aku berkisah tentang rasa sakit ini
Jasad pundakku leherku tanganku terasa sakit dan ngilu sudah 8bulan ini
Apalagi jika berjalan..Allah terasa sakiit sekali..
Namun kusadari inilah suatu episode dalam kehidupanku
Kau beri aku peran utama dalam episode kehidupanku
Ya...merasakan sakit jasadi, namun bisakah ruhaniku tetap merasakan kasih sayangMu
Tetap bisa terus berprasangka baik padaMu

Allah..
Jasadku Terus berikhtiar maksimal lwt apa yang bisa dilakukan
Jiwaku terus berjuang tuk merasakanMu selalu..sehingga yang kurasakan hanyalah kenikmatan bersamaMu...sungguh Allah..betapa indahnya momen saat kulepaskan rasa sakit ini padaMU..
Kupasrahkan sakitku ini padaMu..Wahai Yang Maha Berkehendak..KehendakMulah yang terjadi di dunia ini

Allah..
Kusadari hidup ini ibarat menjalankan peran dari episode satu ke episode lainnya dengan skenarioMu, Sang Maha Sutradara
Rewards dan Awards sudah Kau siapkan baik di dunia maupun di akhirat jika ridho dan ikhlas dengan ketetapan ini
Begitupula punishment jika tak ridho dan tak ikhlas..

Allah..
Kutak perduli dengan rewards dan awards itu..
Yang kuinginkan adalah terus merinduMu..merinduMu..dan merinduMu..Sambil kumenjalankan peranku sebagai si sakit dalam suatu episode kehidupanku yang fana ini...hingga datanglah akhir masaku dan akhirnya berjumpa denganMu Wahai Yang Kurindu..

Allah...
Kuyakini skenarioMu adalah Grand DesignMu..Yang terbaik...buat dunia akhiratku
Kusyukuri Ya Allah...dalam kelemahanku ini..kumasih dapat mencurahkan isi hatiku dan mengkisahkan pesan demi pesan dari alam semesta via BB ini..subhanallah..betapa bahagianya Allah saat kumenuliskannya..
Terimakasih ya Allah...tanpa kekuatan dariMu kutak mampu melakukannya..
Laahawla walaa quwwata illabillah..

Wallahualam bissawab..
Subhanakallahumma wabihamdika
Asyhadu alla ilaaha illa anta
Astaghfiruka wa'atubu illaik

Pesan dari Badai Matahari


A'udzububillahimisysyaithonirrojim..
Bismillahirrohmaanirrohim
alhamdulillah atas segala nikmatNya lahir dan batin.
Shalawat beriring salam kepada Nabi Muhammad saw...rahmatan lil alamiin

Allahu ya anta...ijinkanlah kumenyampaikan pesan dari badai matahari..

Badai matahari terjadi untuk menyeimbangkan kondisi matahari yang bertambah panas karena perilaku manusia di bumi. Disaat manusia berperilaku negatif, akan melepaskan energi yang bersifat panas dan dilepaskan ke alam semesta. Alam semesta termasuk bumi akan memanas. Tidak hanya bumi yang memanas, mataharipun begitu karena bumi berputar mengitari matahari. Sehingga mataharipun kena imbasnya.
Badai matahari akan terjadi saat manusia telah berada dalam kondisi yang memprihatinkan. Badai matahari akan mendatangi bumi jika manusia tidak mau bersatu bahkan terus terpecah belah tanpa belas kasihan saling menyakiti satu sama lain. Badai matahari tak bisa memahami apa yang telah membuat manusia sulit sekali untuk bersatu. Padahal banyak hal yang bisa membuat manusia bisa bersatu diantaranya adalah kebertuhanan. Ya, kebertuhananlah yang dapat membuat manusia bersatu. Semuanya adalah makhluk Tuhan. Sama-sama diciptakan Tuhan. Yang membedakan hanyalah bentuk wajah, tampang, jasad yang membuat manusia merasa berbeda.

Badai matahari akan mendatangi bumi tak lama lagi. Bisa jadi akan menjadi bencana yang membahayakan kehidupan manusia, namun bisa jadi akan tidak membahayakan kehidupan manusia. Semua tergantung dari perilaku manusia di bumi.

Badai matahari juga mau bilang bahwa ini bukanlah main-main. Ini adalah kebenaranNya. Badai matahari akan membuat sesuatu yang menyakitkan atas perintahNya jika manusia tidak bisa bersatu dengan yang lain.

Semua kejadian yang terjadi dalam kehidupanui manusia sudah ada dalam catatanNya. Namun manusia bisa mengubah takdirnya jika mereka mau bersatu dalam kebertuhanan Yang Satu.

Badai matahari menginginkan semua ikut andil dalam mempersatukan bumi lewat menjaga perilaku manusia di bumi dan saling berkasih sayang antar sesama. Badai matahari mau kalian bisa bersama-sama dalam membuat bumi kembali menjadi cerah dan alam semesta akan menyambut gembira terhadap apa yang kalian lakukan.
***

Mohon dimaafkan bagi yang tidak berkenan...
wallahualam bissawab
Subhanakallahumma wabihamdika
Asyhadu alla ilaaha illa anta
Astaghfiruka wa'atubuillaik
Diberdayakan oleh Blogger.

You can replace this text by going to "Layout" and then "Page Elements" section. Edit " About "